Selasa, 29 Oktober 2013

Ketika donat-donat ini terlalu imut untuk dimakan



 Floresta mungkin tidak sepopuler Mister Donut atau Krispy Kreme. Namun, toko donat yang berdiri di Jepang ini memiliki kreasi donat yang tidak hanya enak, tetapi juga super imut.

Selain berhasil menciptakan kreasi donat dengan berbagai hiasan, Floresta juga menjamin kesehatan donat mereka. Dibuat dengan bahan-bahan lokal organik, donat ini kabarnya juga tidak menggunakan zat aditif atau pengawet.

Sebagaimana dilansir rocketnews24, Floresta berusaha menciptakan makanan ringan yang tidak hanya memuaskan, tetapi juga sehat. Donat-donat ini juga memiliki beragam rasa yang lezat, seperti Cafe Latte, Maccha Green Tea, Cranberry Cacao, Salted Caramel, Nuts and Fruits/Milky.

Menariknya, varian donat yang dijual oleh Floresta sangat bergantung pada perubahan musim. Pada musim gugur, toko donat ini menawarkan donat yang berisi apel, kismis, teh hijau, kentang manis dan cokelat, kabocha (labu Jepang), dan masih banyak lagi.





Menu terpopuler dan paling banyak dicari oleh pelanggan Floresta adalah donat doubutsu atau secara harfiah diterjemahkan sebagai donat binatang. Para pelanggan ditawarkan berbagai kreasi donat binatang yang tidak hanya lezat, melainkan juga punya bentuk yang super imut.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Author